Land Attack

Apa itu Land Attack?

Land Attack adalah Serangan kepada sistem dengan menggunakan program yang bernama “land”. Apabila serangan diarahkan kepada sistem Windows, maka sistem yang tidak diproteksi akan menjadi hang (dan bisa keluar layar biru). Demikian pula apabila serangan diarahkan ke sistem UNIX versi lama, maka sistem akan hang. Jika serangan diarahkan ke sistem Windows NT, maka sistem akan sibuk dengan penggunaan CPU mencapai 100% untuk beberapa saat sehingga sistem terlihat seperti macet. Program land menyerang server yang dituju dengan mengirimkan packet palsu yang seolah-olah berasal dari server yang dituju. Dengan kata lain, source dan destination dari packet dibuat seakan- akan berasal dari server yang dituju. Akibatnya server yang diserang menjadi bingung.

sumber: Kamus Istilah komputer dan Informatika. Andino Maseleno.

Tags:

Pencarian Terkait