Istita’ah

apa itu istitaah mampu beribadah haji

Apa itu Istita’ah?

Istita’ah adalah Mampu. Maksudnya adalah mampu melaksanakan ibadah haji dilihat dari:

 

Aspek fisik: berbadan sehat, tidak sulit melakukan ibadah haji/umroh, tidak lumpuh, tidak dalam keadaan sakit yang lama untuk sembuh. :

 

Aspek Rohani: memahami ilmu manasik haji atau umroh, berakal sehat, memiliki mental yang kuat menjalani proses ibadah haji/umroh. :

 

Aspek ekonomi: mampu membayar biaya perjalanan ibadah haji (BPIH), mempunyai biaya hidup untuk keluarga yang ditinggalkan. Sementara untuk petugas haji, dia harus memenuhi persyaratan dan aman untuk melaksanakan ibadah haji/umroh, dan keluarga yang ditinggalkan harus dicukupkan secara materi. :

 

Aspek keamanan: aman dalam perjalanan, aman saat melaksanakan ibadah haji/umroh, dan aman bagi keluarga dan harta benda yang ditinggalkan selama beribadah.

sumber: http://haji.kemenag.go.id/

Pencarian Terkait