Yaumul furqan

yaumul-furqan

Apa itu Yaumul furqan?

Yaumul furqan adalah (Hari pembeda) yaitu hari perang Badr; yang dengannya tampak jelas perbedaan antara yang haq dan yang batil. Kaum muslimin menang padahal jumlah mereka sangat sedikit dan tanpa senjata yang semestinya, sementara kaum kuffar jumlahnya 3 kali lipat dan dengan senjata yang lengkap namun dapat dikalahkan dengan telak; menunjukkan bahwa kaum muslimin ada di pihak kebenaran sehingga ditolong oleh Alloh Swt. Memang semalam sebelum terjadi perang, Nabi saw berdoa kepada Alloh Swt dengan dahsyat sampai-sampai beliau mengatakan, “Ya Alloh, jika Engkau hancurkan kelompok kecil ini niscaya Engkau tidak akan disembah setelah hari ini” sehingga memaksa Abu Bakr ra untuk menghentikan beliau dari berdoa. Sungguh dahsat betul kejadian perang Badr ini!!! Silakan baca kitab ar-Rahiqul Makhtum karya Syaikh al-Mubarakfuri dan Fiqhus Sirah karya Syaikh Sa’id Ramadhan. Lihat: Anfal 41.

sumber: Kamus Istilah Dalam Al-Qur’an. Al-Albani: 1429H

Tags:

Pencarian Terkait